Fairy Tail (bahasa Jepang: フェアリーテイル Hepburn: Fearī Teiru) adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Hiro Mashima. Manga ini diserialisasikan di Weekly Shōnen Magazine sejak tanggal 2 Agustus 2006 hingga 26 Juli 2017, dan telah dibundel dan diterbitkan menjadi 63 volume tankōbon oleh Kodansha. Ceritanya mengisahkan petualangan Natsu Dragneel, seorang penyihir (魔導士 madōshi) yang merupakan anggota dari guild (perkumpulan sihir) populer, Fairy Tail, dalam tujuannya untuk mencari seekor naga bernama Igneel.

Genre : Action, Adventure, Comedy, Fantasy, Magic, Shounen